Rabu, 23 September 2009

100 yang sempurna

Effects : Anda berhasil membuatoperasi matematika dari angka 123456789 yang menghasilkan angka 100

Prosedur

1. Tulislah angka 123456789. Katakan bahwa ada banyak keajaiban yang bisa dihasilkan dari angka-angka tersebut.

2. Beritahu para penonton bahwa 100 adalah angka sempurna. Dengan menggunakan kekuatan otak kiri dan kanan anda secara sempurna, anda bisa menghasilkan banyak operasi matematika dari angka tersebut yang menghasilkan angka sempurna (100)

3. Beraktinglah seolah-olah anda sedang berpikir keras, dan tulislah operasi matematika berikut ini :

    1.     123+45-67+8-9 =100
2. 123+4-5+67-89 =100
3 . 123+4x5-6x7+8-9 =100
4 . 123-45-67+89 =100
5. 123-4-5-6-7+8-9 =100
6. 12+34+5x6+7+8+9 =100
7. 12+34-5+6x7+8+9 =100
8. 12+34-5-6+7x8+9 =100
9. 12+34-5-6-7+8x9 =100
10. 12+3+4+5-6-7+89 =100


Makna Permainan : Di dalam hidup ini, ada banyak jalan untuk menuju kesempurnaan.
Semuanya tak bisa diraih dengan mudah, diperlukan suatu proses yang sangat sulit untuk mencapainya


sumber:bos sulap .blogspt

Jumat, 18 September 2009

menemukan kartu

Menemukan Kartu Bernilai Sama

Trik ini disubmit oleh Bagas D'Creativo Magician, peserta kategori Honorable Mentions the Battle of Wikumagic August 2009


Effect :
Anda bisa menemukan kartu yang nilainya sama dengan kartu yang dipilih sang sukarelawan. Dan anda akan diberi applause yang luar biasa dari penonton.

Prosedur :

1. Pilih 2 jenis kartu beda warna ( dari King sampai 2 ) dari satu pak kartu ( misal, kartu hati dan sekop / wajik dan kriting ) kecuali kartu As

2. Susun 2 jenis kartu tersebut menjadi 2 kolom, dengan urutan masing – masing dari atas : King, Queen, Jack, 10, 9, 8, … sampai angka 2 ( terbawah )

3. Tumpuk 2 kolom kartu tersebut tanpa merubah urutan dengan posisi seluruh kartu tertutup.

4. Ambil beberapa kartu dari atas (banyaknya terserah anda)

5. Lalu letakkan kartu sisa yang tidak anda ambil di bawah kartu yang anda ambil (lakukan "cutting"). Lakukan ini 3x. Jangan sampai lebih, kurang, atau ada kartu yang tertinggal !

6. Setelah itu susun kartu seperti gambar berikut :



Dimulai dari angka 1 yang bawah

7. Jika kartu sudah ada pada urutan 12, ulangi lagi menghitung dari 1 disamping kanan kartu urutan 9.

8. Ingat urutan kartu sesuai dengan arah jarum jam. Lihat Gambar dibawah agar lebih jelas :



Cara menemukan kartu :
Panggil 1 sukarelawan. Suruh dia memilih salah satu kartu dari susunan kartu anda. Sekarang giliran anda mencari kartunya. Caranya :

1. Cari angka urutan kartu yang sama dengan urutan kartu yang dibuka oleh sang sukarelawan. Katakan anda akan menggunakan teknik “Sensing”.
Contoh, Lihat gambar :



Ket : - Lingkaran berwarna merah menandakan kartu yang dibuka penonton
Lingkaran berwarna Biru menandakan Kartu yang anda buka

Pasti nilainya akan sama, dan anda berhasil melakukan trik ini.

Note :
Menyusun kartu dimulai dari kartu no. 1 di tengah.
Anda bisa mengganti – ganti sukarelawan, karena jumlah kartu banyak.
Jangan berlagak seperti menghitung kartu di depan sang sukarelawan. Berhitunglah di dalam hati saja.

Minggu, 02 Agustus 2009

Astral Projection

Rabu, 2009 Mei 20

Astral Projection

"Ditranslasikan dan dikembangkan dari Astral Projection Travel oleh Wiku Pulangasih the Online Magician"

Sebenarnya saya kurang begitu suka membuat tulisan tentang Astral Projection, karena ini adalah magic tingkat tinggi yang sangat sulit sekali untuk dilakukan. Menanggapi request beberapa waktu yang lalu, saya membuat tulisan ini hanya sekadar untuk berbagi pengetahuan tentang dunia magic.


Definisi : Astral Projection Travel adalah suatu keadaan di mana jiwa kita melakukan perjalanan sendiri ke tempat lain, terpisah dari tubuh kita. Tapi ini bukan suatu mimpi, karena jika ditilik, jiwa kita benar-benar berada di tempat lain tersebut, dan bisa melakukan suatu aktivitas di sana.



Cara melakukan Astral Projection :
WARNING : Metode Astral Projection di bawah ini hanya bisa diterapkan pada diri sendiri. Membuat orang lain melakukan "Astral Projection" seperti yang dilakukan oleh Joe Sandy mustahil untuk dilakukan, atau memerlukan kemampuan yang sangat tinggi.

Metode Astral Projection :

1. Anda harus berada dalam kondisi "relaksasi yang sangat dalam". Maka berbaringlah, dan mulailah untuk mengencangkan, lalu meregangkan otot-otot anda, mulai dari otot kaki hingga otot wajah. Tenangkan pikiran anda, pejamkan mata anda, tapi jangan tidur.

2. Setelah anda mencapai kondisi "relaksasi yang sangat dalam", kini saatnya untuk mengontrol nafas anda. Bernafaslah dengan pelan dan dalam, rasakan tiap tarikan nafas yan masuk dan keluar dari dalam tubuh anda. Lakukan terus hal ini sampai anda merasa telah memasuki alam relaksasi anda lebih dalam lagi.

3. Pada poin ini, ada dua hal yang harus anda perhatikan. Tubuh anda yang asli, dan tubuh astral anda. Jika anda merasa bahwa tubuh asli anda semakin berat dan semakin berat, inilah saatnya untuk membentuk tubuh astral anda. Bentuk tubuh astral anda dengan membayangkan benda-benda yang sangat ringan seperti gelembung sabun atau bulu. Rasakan benda-benda tersebut mulai naik ke atas, meninggalkan tubuh anda. Rasakan bahwa anda akan melayang ke atas, dan menjadi sangat-sangat ringan.

4. Anda dinyatakan berhasil mencapai tahap ini jika berhasil menciptakan suatu "infra merah", yang membuat segalanya yang sebelumnya gelap gulita mulai tampak detailnya. Anda mungkin akan merasa berada di sebuah ruang yang disinari cahaya ungu. Teruslah berkonsentrasi, buat cahaya-cahaya yang menerangi ruangan jauh lebih terang dari sebelumnya. Cobalah untuk berkonsentrasi pada suatu objek yang anda bayangkan ada di ruangan tersebut, misalkan bulan atau gambar. Jika berhasil, mata anda akan terasa sangat berat dan terpejam, namun anda tetap melihat segalanya dengan sangat jelas. Pada tahap ini, jangan kaget jika saat melihat ke bawah, anda menemukan tubuh anda sedang tertidur lelap. Jika hal ini sudah terjadi, selamat! Astral Projection anda telah berhasil.

Fakta seputar Astral Projection :
- Astral Projection sangat jarang langsung berhasil pada percobaan pertama. Biasanya seorang "Astral Projector" profesional pun memerlukan 2 sampai 3 kali percobaan.

- Penghalang terbesar suksesnya Astral Projection sebenarnya adalah alam sadar anda, yang tanpa anda sadari selalu mencoba mencegah terbelahnya tubuh anda ke tubuh nyata dan tubuh astral.

- Hipnotis dan musik berjenis "binaural beats" dapat mempermudah anda mencapai alam relaksasi yang sangat dalam.

- Semua orang dilahirkan dengan kemampuan untuk melakukan Astral Projection

nine is 9

Dikembangkan dan ditranslasikan dari Wiku the online Magician dari Mathemagician.

Effects : Anda mampu memprediksikan jumlah digit dari angka yang dijumlahkan, dikali, dan dibagi bergiliran oleh anda dan penonton.

Persiapan : Buat kertas prediksi bertuliskan "9"

Prosedur :

1. Minta seorang penonton secara acak menyebutkan angka, misal 8753.
2. Minta orang lain menyebutkan sejumlah angka lagi, misal 564.
3. Kini giliran anda menyebutkan sejumlah angka, berapapun, misalkan 789.
4. Jumlahkan ketiga angka di atas. Dalam kasus ini, 8753+564+789 = 10106.
5. Minta seorang penonton untuk memikirkan angka yang lebih kecil dari angka tersebut, misal 870, gunakan untuk mengurangi angka di atas. Dalam kasus ini 10106-870=9236.
6. Katakan kali ini anda akan bermain dengan perkalian. Minta seorang penonton menyebut angka, misal 52 dan mengalikannya dengan angka pada poin no 5. Misal 9236 x 52= 480272.
7. Giliran anda mengalikan, sebutkan bilangan kelipatan sembilan, misalkan 252, dan kalikan dengan bilangan pada no. 6. Dalam kasus ini 480272 x 252 = 121028544.
8. Minta seorang penonton menyebut angka berapapun, dan mengalikannya lagi pada bilangan nomor 7, misalkan 56. Kalikan dengan bilangan di nomor 7. 121028544 x 56 = 6777598464. Suruh seorang penonton menjumlahkan angka-angka dari hasil tersebut sampai memperoleh satu digit angka. Dalam kasus ini 6+7+7+7+5+9+8+4+6+4 = 63; 6+3= 9.
9. Ingatkan bahwa angka dipilih secara acak oleh anda dan penonton, tanpa ada rekayasa. Bukalah prediksi anda, dan pasti hasilnya akan sama dengan jumlah digit.

Tips :
- Permainan ini akan efektif bila dilakukan dengan tempo cepat.
- Bilangan bisa juga dipilih dengan cara mengambil undian kertas berisi angka. Anda cukup membuat angka-angka pada kertas tersebut hanya berisi angka kelipatan 9. Misal 585, 792, 036, 7632 dsb, buatlah seolah-olah angka tersebut dibuat secara acak.
- Kunci permainan ini ada pada poin nomor 7. Berapapun bilangan yang dikalikan bilangan kelipatan 9, pasti jika tiap-tiap digit angka tersebut dijumlahkan hasilnya 9

menebak simbol

Ditranslasikan dan dikembangkan dari Magic Symbols oleh Wiku Pulangasih the Online Magician

Effects : Anda bisa menebak lambang yang dipilih oleh beberapa orang sukarelawan melalui sebuah perhitungan sederhana.

Persiapan :
Buat prediksi dalam amplop bertuliskan lambang berikut :




Prosedur :

1. Print dan tunjukkan gambar ini pada beberapa orang sukarelawan. Beraktinglah seolah-olah anda sedang memasuki alam pikiran mereka dan mencoba memanipulasinya.



2. Suruh mereka memikirkan 2 digit angka di atas 10. (Misal 75)

3. Minta mereka menjumlahkan kedua digit tersebut (dalam kasus ini, 7 + 5 = 12), dan menggunakannya untuk mengurangi bilangan yang pertama kali mereka pikirkan. (75-12=63)

4. Suruh mereka menggambarkan lambang yang ada di sebelah angka tersebut (dalam kasus ini, lambang di sebelah angka 63), tanpa menunjukkannya pada siapapun

5. Ingatkan mereka bahwa mereka bebas memilih angka sesuai dengan perhitungan mereka sendiri. Dalam hitungan ketiga, suruh mereka semua menunjukkan gambar lambang yang mereka buat. Buka juga prediksi yang sudah anda buat.

prediksi kartu

diciptakan oleh : wikumagic


prediksi kartu


Effects : Anda membagi 10 kartu tertutup di meja. Amplop tertutup berisi prediksi diberikan kepada sukarelawan, dan memintanya menyebutkan satu angka antara 1 sampai 10. Anda membalik kartu sesuai dengan angka yang disebutkan. Anda meminta sukarelawan membuka amplop berisi prediksi, dan ternyata nilainya sama dengan kartu yang dipilih oleh sang sukarelawan.

Persiapan : Dalam amplop, buat prediksi bertuliskan "Anda akan mengambil kartu Joker"

Prosedur :
1. Ambil sepuluh kartu yang terdiri dari 2 kartu joker dan 8 kartu lainnya.

2. Susun berjajar menurut nomor. Letakkan kartu Joker di posisi ke-4 dan ke-7.

3. Berikan amplop berisi prediksi pada sukarelawan. Katakan untuk tidak membukanya terlebih dahulu.

4. Minta sang sukarelawan menyebutkan satu angka dari 1 hingga 10. Pastikan ia tidak menyebutkan angka 2 atau 9. Jika ia menyebut angka 2 atau 9, minta ia menyebut angka lain, kemudian jumlahkan atau kurangkan, sehingga hasilnya bukan 2 atau 9.

5. Disinilah permainan dimulai :
-Jika ia menyebut angka "1", eja huruf S-A-T-U, tiap huruf mewakili satu kartu, dan akan jatuh ke kartu nomor 4(joker)
-Jika ia menyebut angka "3", eja huruf T-I-G-A, tiap huruf mewakili satu kartu, dan akan jatuh ke kartu nomor 4(joker)
-Jika ia menyebut angka "4", hitung 1-2-3-4,dan akan jatuh ke kartu nomor 4(joker)
-Jika ia menyebut angka "5", eja huruf L-I-M-A, tiap huruf mewakili satu kartu, dan akan jatuh ke kartu nomor 4(joker)
-Jika ia menyebut angka "6", eja huruf E-N-A-M, tiap huruf mewakili satu kartu, dan akan jatuh ke kartu nomor 4(joker)
-Jika ia menyebut angka "7", hitung 1-2-3-4-5-6-7,dan akan jatuh ke kartu nomor 7(joker)
-Jika ia menyebut angka "8", eja huruf D-E-L-A-P-A-N, tiap huruf mewakili satu kartu, dan akan jatuh ke kartu nomor 7(joker)
-Jika ia menyebut angka "10", eja huruf S-E-P-U-L-U-H, tiap huruf mewakili satu kartu, dan akan jatuh ke kartu nomor 7(joker)

6. Setelah ia mendapatkan kartu dan membukanya, bukalah kartu-kartu lain untuk menunjukkan bahwa nilai tiap-tiap kartu berbeda.

7. Minta sukarelawan membuka kartu sesuai nomor yang ia pilih, kemudian minta ia membuka prediksi dalam amplop. Pasti nilainya sama.

mnemonic

sumber:wikumagic

Masih ingat penampilan Denny Darko menghafalkan 30 angka pilihan penonton dan menjumlahkannya?!.Apakah dia menggunakan photographic memory (menghafal gambar) atau dengan trik lain ??.



Setelah Aku bertapa di Toilet 7 hari 7 malem (hehe. . )
Ini dari Denny Darko langsung lho !!
Ini adalah trik Magic yang mengunakan ingatan kita. Caranya yakni merubah urutan angka tersebut menjadi sebuah kata. Umpamakan angka menjadi huruf berikut :

1 = T , D
2 = N
3 = M
4 = R
5 = L
6 = J,G (ex : engine) ,Ch,Sh,Zh,Z
7 = K,G (ex : good),C,Q
8 = F,V
9 = P,B
0 = S,Z

Caranya,misal ada angka 34713720 ,pertama bagi tiap 2 angka.
jadi, 34-71-37-20 ,lalu bikin kata2 dari angka itu dengan cara di atas.

34=MaRi
71=KiTa
37=MaKan
20=NaSi

Nah jadi dapat kita baca MARI KITA MAKAN NASI . Trik ini membutuhkan latihan berkali2 agar cepat menentukan kata2nya. Semoga bermanfaat !!.

Note :
Mnemonic juga termasuk salah satu magic dengan tingkat kesulitan yang tinggi. Anda harus banyak-banyak berlatih untuk dapat menguasai trik ini dengan sempurna.

koin menembus botol

koin menembus botol
Ditranslasikan dan dikembangkan dari Coin De Mire oleh Wiku Pulangasih the Online Magician

Effets : Anda mampu membuat koin menembus botol

Prosedur :

1. Ambil tutup botol, rekatkan sebuah koin di dalam tutup botol dengan selotip bolak-balik (double-tape), atau gunakan lem yang tidak terlalu kuat (ini lebih baik, karena bekasnya tidak akan tertinggal)



2. Suruh seorang sukarelawan memeriksa botol (tanpa tutup botol)

3. Pasang kembal tutup botol pada tempatnya. Pegang sebuah koin lain di tangan anda, lalu letakkan di bagian dasar botol dengan tangan anda sebagai alas.



4. Hentakkan/ guncang botol tersebut dengan tangan sehingga koin di tutup botol akan terjatuh ke bawah. Selagi sang sukarelawan terkesima, sembunyikan/ buang koin di tangan anda.

Selasa, 28 Juli 2009

nebak no hape


Menebak Nomor Telepon

Diterjemahkan dan ditranslasikan dari Joe KS oleh Wiku the online Magician

Effects : Anda bisa menebak nomor telepon seseorang (Hanya berlaku untuk nomor telepon berjumlah 7 digit)

Prosedur

1. Panggil seorang sukarelawan naik ke atas panggung, beri ia sebuah kalkulator.

2. Suruh ia mengetikkan tiga digit pertama(bukan kode area) nomor teleponnya. (misal 361)

3. Kalikan 80 (361 x 80=28880)

4. Tambah 1 (2880+1=2881)

5. Kalikan 250 (2881 x 250= 7220250)

6. Tambahkan dengan 4 digit terakhir no teleponnya, misal 5274 (7220250+5274=7225524)

7. Tambahkan lagi dengan 4 digit terakhir no. teleponnya (7225524+5274=7230798)

8. Kurangi 250 (7230798-250=7230548)

9. Mintalah kalkulatornya. Katakan anda bisa menebak nomor telepon sang sukarelawan dari bekas jari yang tertinggal di kalkulator. Yang perlu anda lakukan sebenarnya untuk mengetahui nomor telepon tersebut adalah membagi 2 angka pada poin nomor 8 (7230798 : 2= 3615274)


Mathemagics Dengan Akar Kuadrat

Diterjemahkan dan ditranslasikan dari Jim Loy oleh Wiku the Online Magician

Effects : Anda mampu menebak angka dasar yang dituliskan oleh sang sukarelawan

Prosedur :

1. Panggil seorang sukarelawan naik ke atas panggung, beri ia sebuah kalkulator dan suruh ia memikirkan angka berapapun, dan jangan sampai terlihat oleh anda. (Misalkan 5)

2. Minta ia mengkuadratkan angka tersebut (5x5=25)

3. Tambahkan dengan dua kali angka yang pertama dipikirkannya (25+10=35)

4. Tambah 1 (35+1=36)

5. Suruh ia mencari akar kuadrat dari bilangan tersebut. Apabila hasilnya bilangan desimal, bulatkan ke bilangan bulat terdekat. (Akar kuadrat 36 adalah 6)

6. Tambahkan hasilnya dengan 10 (6+10=16) dan minta ia menyebutkan angka tersebut pada anda.

7. Untuk mengetahui angka yang pertama kali dipikirkannya, kurangi saja angka yang disebutkan oleh sang sukarelawan dengan 11 (16-11=5)


MENANGKAP KARTU DARI UDARA

MENANGKAP KARTU DARI UDARA

Effects : Anda meminta dua orang penonton untuk masing-masing memilih satu kartu favoritnya.
Kemudian anda bertanya lagi kartu yang paling tidak mereka sukai. Kartu yang tidak disukai diambil, dan disingkirkan.
Kemudian anda melempar kartu yang tersisa di tangan anda, dengan sangat cepat menangkap dua kartu.
Kartu yang tertangkap adalah kartu yang disukai oleh masing-masing penonton.

Prosedur :

-Minta salah seorang penonton untuk mengocok dan memeriksa bahwa tidak ada rekayasa pada kartu.

-Tanya pada dua penonton kartu apa yang paling mereka sukai.
Tanya pula kartu apa yang paling mereka benci.
Katakan bahwa anda akan membuang kartu yang paling mereka benci.

- Saat mencari kartu yang paling dibenci penonton, anda sekaligus memindahkan kartu yang paling disukai penonton (misal : 9 sekop dan 7 keriting) di tumpukan paling atas dan paling bawah.

- Saat melempar kartu, pegang kartu paling atas dan paling bawah dengan jari telunjuk dan ibu jari.
Lemparkan semua kartu, namun tetap pegang kartu-kartu paling atas dan paling bawah, kemudian beraktinglah seolah-olah anda sedang menangkap kartu dari udara.
Tunjukkan bahwa kartu yang anda pegang ternyata sama dengan kartu favorit yang dipilih.





-Trik ini memerlukan keterampilan kecepatan tangan agar dapat berhasil dengan baik.
Cobalah 1-2 kali latihan di depan cermin agar maksimal.


"Ditranslasikan dan dikembangkan dari 110amazingtricks oleh Wiku the Online Magician"

kartu caleg

KISAH CALEG STRES

Persiapan :
Lakukan seperti gambar di bawah ini.



Show :

-Pegang ketiga kartu tersebut dengan urutan As Sekop (yang sudah dimodifikasi dengan tempelan Queen), Joker (tersembunyi dari pandangan penonton) dan As Keriting.

-Katakan pada penonton, “Di daerah saya, ada seorang perempuan (tunjuk gambar Queen Hati) yang sangat berambisi untuk menjadi anggota legislatif.
Ia pun maju kampanye bersama dua temannya, As Sekop dan As Keriting.
As Sekop adalah caleg nomor satu, Queen Hati (tunjuk gambarnya, pastikan penonton mengingat urutannya) caleg nomor urut dua, dan As Keriting nomor tiga.

-Letakkan ketiga kartu tersebut dalam posisi tertutup dengan urutan dari kanan ke kiri 1 (kartu as Sekop yang ditempeli gambar QH), 2 (Kartu Joker, namun penonton akan mengiranya sebagai Queen Hati), dan 3 (As Keriting)

-Katakan lagi, “As Sekop berhasil terpilih sebagai anggota legislatif dan langsung dipanggil ke istana negara (ambil kartu nomor 1, masukkan ke dalam saku anda, jangan sampai penonton melihatnya).”

-”As Keriting juga terpilih menjadi anggota dewan, bahkan berhasil ditunjuk menjadi menteri (angkat kartu As Keriting, tunjukkan pada penonton, dan masukkan ke saku anda juga).”

-Sekarang, ada satu kartu tersisa di meja (Joker, tapi penonton mengiranya sebagai Queen Hati).
Katakan,”Sayangnya, Queen Hati gagal terpilih menjadi legislator.
Ia pun stress, dan mulai bertingkah seperti orang gila.
Ia sekarang suka berpakaian konyol.
Orang-orang pun prihatin, melihat wanita yang dulunya sangat anggun bagaikan ratu kini tampil seperti badut maniak!”

-Tanyakan pada penonton “Percayakah anda bahwa sang Queen Hati sudah jadi gila dan bertingkah seperti badut?” Apapun jawabannya, suruh ia membalik kartu yang tersisa, dan ia akan terkejut dan mengira kartu Queen Hati telah berubah menjadi kartu Joker.

menghitung lebih cepat dari kalkkulator

Menghitung Lebih Cepat dari Kalkulator

Ditranslasikan dan dikembangkan dari Martin Gardner oleh Wiku Pulangasih the Online Magician

Effects : Anda mampu menghitung lebih cepat dari kalkulator dan membuat prediksi dengan tepat

Persiapan : Buat kertas berisi prediksi 1,61

Prosedur :

1. Panggil seorang penonton ke atas panggung, suruh ia menuliskan sebuah angka.
2. Suruh ia menuliskan lagi sebuah angka yang lebih kecil dari angka pertama kali ia pikirkan dan menuliskannya di bawah angka pertama.

3. Minta ia menuliskan angka ketiga, yang merupakan penjumlahan dari angka pertama dan kedua.

4. Minta lagi ia menuliskan angka keempat, yang merupakan penjumlahan dari angka kedua dan ketiga. Angka kelima di bawahnya, dari penjumlahan angka ketiga dan keempat. Angka keenam dari penjumlahan angka keempat dan kelima, dan seterusnya sampai terdapat 10 angka.

5. Panggil sukarelawan lain naik ke atas panggung, beri sebuah kalkulator. Katakan bahwa anda akan beradu cepat melakukan penjumlahan sepuluh angka tersebut dengan kalkulator. Untuk mendapatkan hasil akhir, cukup kalikan angka ketujuh dengan 11. Trik melakukan perkalian 11 dengan cepat dapat dilihat di posting berikut :
http://wikumagic.blogspot.com/2009/06/trik-menghitung-cepat-perkalian-11.html



6. Katakan bahwa magic anda belum selesai. Tanpa sadar, anda telah memanipulasi pikiran sang sukarelawan. Minta ia membagi angka ke-10 dengan angka ke-9, dengan menuliskan hasil dua digit angka dibelakang koma (tanpa pembulatan). Hasilnya pasti sama dengan prediksi yang telah anda siapkan (1,61).

cincin dari kerongkongan

Diterjemahkan dan dikembangkan dari Trickbuster oleh Wiku Pulangasih the Online Magician.
WARNING !!! : Agar lebih aman, sebagai pengganti cincin anda bisa menggunakan permen yang berlubang tengahnya, sehingga ketika dimasukkan ke dalam mulut anda dapat benar-benar menelan permen tersebut.

Effects : Anda mampu membuat cincin yang dimasukkan ke mulut keluar menembus benang yang seolah-olah masuk melalui leher

Catatan : Saya membuat trik ini tanpa maksud mendiskreditkan magician tertentu yang pernah memainkan trik serupa. Saya tidak mengetahui apakah sang magician benar-benar menggunakan kekuatan magis atau menggunakan trik ini dalam shownya.

Persiapan :

- Satu buah benang/ tali yang tidak terlalu besar

- Dua cincin yang serupa

- Lem transparan (bening) yang tidak terlalu cepat mengering

- Beberapa saat sebelum show, lumurilah leher anda dengan lem. Jangan lakukan hal ini terlalu dengan jangka waktu yang terlalu lama dari show, karena lem mungkin akan mengering sebelum saatnya.



Prosedur :

- Genggamlah benang dengan kedua tangan anda. Saat menggengam benang, jari tangan kanan anda sebenarnya juga menyembunyikan satu cincin di balik genggaman.



- Panggil seorang sukarelawan naik ke atas panggung, suruh ia memasukkan cincin lain yang sudah anda persiapkan ke dalam mulut anda.



- Beraktinglah seolah-olah anda menelan cincin tersebut. Yang sebenarnya anda lakukan adalah memasukkan cincin ke belakang gigi/ mulut anda sehingga tidak terlihat. AWAS!!! Jangan sampai cincin tertelan.

- Lekatkan benang yang anda pegang dengan kedua tangan ke leher anda. Tarik dengan kencang sehingga benang akan lebih mudah merekat di leher yang sudah dilumuri lem. Tunggu sebentar sampai daya lekat lem dan benang menjadi kuat.

- Tarik benang perlahan-lahan ke arah depan dengan kedua tangan anda, sambil berakting seolah-olah anda kesakitan karena berusaha mengeluarkan cincin dari kerongkongan.



- Sambil menggerakkan benang ke depan, lakukan gerakan menyentak dengan cepat. Saat menyentak benang, lepaskanlah genggaman jari tangan kanan yang memegang cincin, sehingga cincin akan berputar ke depan dan jatuh ke tengah, seolah-olah baru dikeluarkan dari dalam kerongkongan anda.


sulap romantis

buat kamu yang gombal .. pelajari trik ini..

Effects :
Anda mampu membuktikan kepada pasangan anda bahwa anda dan pasangan anda itu sangat serasi.


Persiapan :
Sebuah kartu as hati yang digunting menjadi 2 bagian (Setengah bagian). Bagian yang pertama anda simpan didalam kotak kecil dan bagian yang kedua anda simpan di sebuah amplop kecil. Tambahkan pula 5 amplop lainnya yang berisi potongan kartu yang berbeda dan keenam amplop tersebut masing2x diberi nomor dari 1-6. Hafalkan nomor amplop yang berisi potongan kartu as hati. Lalu segel semua amplop.


Prosedur :

1. Katakan kepada pasangan anda bahwa anda akan menguji kecocokan anda dengan pasangan anda dengan sebuah permainan.

2. Perlihatkan kotak kecil yang berisi potongan as hati yang sudah disiapkan tadi. Katakan pada pasangan anda bahwa pilihan pasangan andalah yang menunjukkan seberapa cocok anda dengan pasangan anda. Jika pilihan anda cocok dengan isi dari kotak kecil ini maka anda dan pasangan anda sangat serasi. namun jangan perlihatkan isi kotak tersbut ke pasangan anda.

3. Setelah itu, tunjukkan keenam buah amplop yang sudah disiapkan tadi. Minta pasangan anda untuk memilih tiga dari enam amplop yang ada dan tugas bagi anda adalah jangan sampai amplop berisi potongan kartu as hati tersebut tereleminasi. (Misalkan dalam hal ini potongan kartu as hati ada di amplop no.4).
Contoh :
* jika pasangan anda memilih amplop selain no.4, dalam hal ini misalnya 1, 3, dan 6 maka katakanlah padanya "Okay, klo gitu kita buang amplop ini."
* jika pasangan anda memilih amplop no.4, dalam hal ini misalnya 2, 4, dan 5 maka katakanlah padanya "Klo gitu kita buang amplop yang lain."

4. setelah itu tunjukkan lagi ketiga amplop yang tidak tereleminasi. Dalam hal ini misalnya 2, 4, dan 5. 4 adalah amplop yang berisi potongan kartu as hati. Minta pasangan anda untuk memilih 2 amplop lagi dan prosedur yang dilakukan sama dengan poin no.3.

5. Setelah melakukan poin no.4, bukalah amplop yang dibuang tadi untuk membuktikan bahwa isi setiap amplop tidak sama.

6. Setelah itu suruh pasangan anda untuk membuka satu amplop yang tidak tereleminasi (Amplop no.4) dan anda buka pula kotak kecil yang anda siapkan tadi. Lalu gabungkan potongan kartu as hati tersebut.

7. Setelah itu katakan kepada pasangan anda bahwa hal ini membuktikan bahwa anda dan pasangan anda benar-benar serasi, katakan pula bahwa hati anda dan pasangan anda adalah satu dan takkan terpisahkan. Katakan pula bahwa Anda sangat menyayangi pasangan anda.


hobi sulap

sebagai pecinta sulap . w slalu penasaran dengan semua misteri sulap ..
tapi sebenernya sulap bukan sebuah misteri, melainkan sebuah seni..(bener kaga)
oleh karna ntu ..w ciptain blog ini berisi materi sulap, tentunya artikel ini bersumber ama blog para ahli magic..jadi mungkin kalian dah pada tau semua trik yang ada disini..
hehe..
oke..setelah kalian baca semua trik disini ..tertarik ga sama yang namanya S-U-L-A-P..magic gtu loh..